Home / Aceh

Senin, 13 Maret 2023 - 22:22 WIB

Wakil Ketua I DPRK Dukung Pernyataan Majelis Permusyawaratan Ulama Langsa

Pemilik Jangan Arogan

AtjehUpdate.com,- LANGSA | Wakil Ketua I DPRK Langsa, Saifullah SE mendukung pernyataan Ketua MPU Langsa terkait viralnya video sejumlah wanita berjoget dengan mempertontonkan aurat di Truffle Box Resto beberapa waktu lalu.

Saiful mengatakan, bahwa pernyataan MPU terkait permintaan untuk menutup Truffle Box Resto tersebut sudah tepat, karena memang tugas para ulama yang memberikan peringatan jika ada yang melanggar hukum Syari’at Islam.

“Apa yang disampaikan ulama bukannya tidak tepat, saya juga mendukung apa yang dikatakan oleh MPU. Tetapi kita harus melihat apa masalah yang sebenarnya, jangan mendengar dari si A, si B. Ulama wajar mengatakan demikian, karena ia menegakkan Syari’at Islam, siapapun ia tidak perduli yang penting jangan lakukan itu,” ungkap Saiful saat ditemui di Gedung Cakra Donya Langsa, Minggu (12/03/2023).

Baca Juga :  Tanah Milik Desa Kuala Parek Dijual Sepihak

Dikatakannya, kejadian di Truffle Box Resto itu merupakan kelalaian, namun dirinya juga tidak dapat menyalahkan pemilik tempat tersebut. “Kalau kita minta tutup Truffle Box hari ini akan berdampak kepada para karyawan lainnya yang akan kehilangan pekerjaan. Karena saya yakin tidak mungkin sebuah cafe itu memberikan ruang kepada hal-hal negatif,” katanya.

Baca Juga :  Anggota Bapera Langsa Ikuti Jambore Bela Negara di Jakarta

Menurutnya, dengan adanya pernyataan dari ulama beberapa waktu lalu sudah menjadi efek jera bagi para pemilik cafe yang lain. Namun pemilik Truffle Box Resto semestinya jangan menunjukkan sikap egois dan melawan apa yang di sampaikan ulama.

“Kalau misalnya kemarin Abati Salahuddin menyampaikan itu, seharusnya pemilik Cafe datang dan meminta maaf kepada Abati dan ketika dihubungi oleh wartawan juga pemilik Cafe jangan arogan dan harus bersikap bijak,” tandas Saifullah. (Red)

Share :

Baca Juga

Aceh

Auzir Fahlevi : Calon Wakil Gubernur Aceh Mutlak Hak Partai Pengusung Irwandi-Nova

Aceh

GeMPAR Aceh : Nova Iriansyah Dapat Dimakzulkan

Aceh

Paripurna -III RAPBK Aceh Tamiang Tahun Anggaran 2021

Aceh

Lahannya Dicaplok PTPN I Langsa, Warga Alu Rimung Surati BPN Aceh

Aceh

Ulama Langsa Kecam Kegiatan Hura-hura Di Arena JAMDA

Aceh

Geuchik Jangan Panik Jika Benar Tak Usulkan Perangkatnya Terima BST

Aceh

Oknum Anggota Dewan Dituding Gelapkan Mobil Rental

Aceh

Hendak Lakukan Konfirmasi Lebih Lanjut, Pejabat Bea Cukai Aceh Diduga Blokir Nomor WhatsApp Wartawan Kabartamiang.com